LEBAK – Hadirkan nuansa Islami selama menghadapi Bulan Suci Ramadhan, Wilayah satuan pendidikan dasar Kecamatan Cimarga gelar ‘Pesantren Romadhon’ yang di buka pada Senin, (27/3/2023).
Ketua Koordinator Wilayah (Korwil) Dinas Pendidikan Sekolah Dasar Kecamatan Cimarga Karna mengatakan bahwa, Pesantren Romadhon ini bertujuan untuk meningkatkan ukhuwah islamiah kepada peserta didik.
“Harapannya agar peserta didik bisa mendalami ilmu agama dan mengimplementasikannya di dalam kehidupan sehari-hari,” ucapnya.
Lanjut Karna, pelaksanaan kegiatan pesantren Romadhon ini meliputi tausiyah, membaca ayat Suci Al Qur’an dan hafalan- hafalan surat pendek sebelum melaksanakan kegiatan belajar mengajar.
“Dengan seperti ketaqwaan para peserta didik kepada sang maha pencipta Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa bisa lebih meningkat dan sekaligus bisa menumbuhkan karakter peserta didik menjadi baik dan berakhlak mulia,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Karna menambahkan, kegiatan Pesantren Romadhon akan dilaksanakan selama bulan suci Ramadhan berlangsung.
“Semoga atas Ijin Allah SWT kegiatan ini bisa berjalan lancar hingga selesai,” pungkasnya.
Kegiatan berjalan lancar dan kondusif diakhiri dengan sesi tanya jawab bersama.