Merasa Dirugikan Warga Desa Sukajaya Akan Melapor Ke Aparat Penegak Hukum

LEBAK,Penasilet.com – Belum beres proses hukum yang menjerat oknum pegawai desa di Desa Sukajaya yang diketahui sedang dalam proses penanganan di Polsek Sajira, Polres Lebak atas dugaan tindak pidana penipuan dan penggelapan kepada Nenek Hj. Supiah, kini warga Desa Sukajaya, Kecamatan Sajira, Rohidi  mengaku merasa dirugikan oleh oknum tersebut.

 

Awal mula terjadinya persoalan tersebut ketika dia hendak mengajukan dua bidang tanah miliknya yang terimbas program waduk karian, namun oknum pegawai Desa Sukajaya meminta uang sebesar Rp. 10 juta dengan dalih untuk mengurus berkas pemunculan nomor pencairan.

“Iya, waktu itu Sukawan dan Ulul datang kepada saya dan mengatakan bahwa ke dua bidang lahan saya bermasalah karena tidak keluar nomor pencairan setelah itu mereka mengatakan apabila ingin di urus, harus mengeluarkan uang sebesar Rp.10 juta,” kata Rohidi kepada awak media,”Selasa (7/3/2023).

 

Rohidi mengungkapkan, saat itu karena dia tidak mampu memberikan sesuai jumlah yang ditentukan kemudian memohon agar harga tersebut di kurangi dari Rp. 10 juta menjadi Rp. 5 juta, itu pun dari hasil menggadaikan sawah miliknya dan meminjam dari tetangga.

“Saya tidak memiliki uang sebanyak itu, itu saja hanya saya berikan Rp.5 juta kepada Sukawan dan Ulul,” ungkapnya.

Rohidi berharap apabila uang yang diberikan tersebut tidak dipakai untuk peruntukannya dirinya meminta dikembalikan karena saat ini dia benar-benar membutuhkannya, dan apabila yang bersangkutan tidak merespon dirinya akan membuat laporan resmi atas apa yang dialaminya kepada aparat penegak hukum.

 

“Sebagai masyarakat awam yang tidak tahu apa apa jangan di bodoh bodohi seperti ini, dan saya janji akan melaporkan masalah ini kepada aparat penegak hukum untuk di proses,” pungkasnya.

Sebelum berita ini di muat awak media masih mencoba mengkonfirmasi pihak-pihak terkait.”(Red)”

Editor:Tamrin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!